Rilis Lagu 'Sebuah Pilihan', SonyZ Kafahuna Ingin Generasimuda Bentengi Keimanan
![]() |
SonyZ Kafahuna, Penyanyi Religi. (Dok. Istimewa) |
Keterbukaan ruang informasi dan komunikasi seiring kemajuan teknologi dan regulasi pemerintahan membuat interaksi antar kebudayaan terjadi. Kesenian merupakan salah satu media yang cukup efektif bagi sebuah kebudayaan untuk melakukan penetrasi terhadap kebudayaan lainnya.
Persenyawaan satu kebudayaan dengan yang lainnya juga tidak menutup kemungkinan untuk bisa terjadi. Sebagai umat muslim, tentu tidak ingin kondisi ini menyingkirkan nilai-nilai syariat islam yang ada pada kebudayaan bangsanya. Terutama bagi generasimudanya yang akan membentuk karakter peradaban sebuah bangsa pada dekade selanjutnya. Berkenaan dengan hal ini, SonyZ Kafahuna merilis lagu perdananya yang berjudul 'Sebuah Pilihan' pada hari Kamis 20 Juni 2019 di IslamicTunes, salah satu media pemasaran lagu dunia.
![]() |
SonyZ Kafahuna, Penyanyi Religi. (Dok. Istimewa) |
SonyZ mengatakan, “Budaya asing tidak semuanya negatif, pilihlah dan amalkan yang positif dan tidak bertentangan dengan ajaran Islam. Kemudian, istiqamahlah, insyaallah akan menghasilkan kebaikan. Rintangan bisa terdapat dalam diri sendiri maupun lingkungan sekitar, hadapi dengan memperkuat benteng keimanan, bergaul dengan lingkungan yang baik, dan selalu dekat dengan ulama.”
![]() |
SonyZ Kafahuna, Penyanyi Religi. (Dok. Istimewa) |
SonyZ juga mengatakan, “Saat ini saya bergabung di grup nasyid Kafahuna dan Dashmunsyid. Sebelumnya saya pernah bergabung dengan grup nasyid: Anshorunnada (2000-2002), Syababul Ghadd (2002-2005), dan Zahidan (2005-2008). Saya suka bernyanyi sejak Sekolah Dasar, saya termotivasi untuk menekuni dunia musik karena musik membuat perasaan lebih damai, lembut dan peka. Saya lebih cenderung menekuni lagu nasyid dan religi karena liriknya berisikan nasehat, kalimah thoyyibah, kata-kata positif, yang mengajak pada kebaikan dan menambah keimanan, membuat hati tentram dan damai.”
![]() |
SonyZ Kafahuna, Penyanyi Religi. (Dok. Istimewa) |
(Dilaporkan oleh Muhammad Fadhli - Reporter IslamicTunesNews)
Rilis Lagu 'Sebuah Pilihan', SonyZ Kafahuna Ingin Generasimuda Bentengi Keimanan
Reviewed by Muhammad Fadhli
on
2:32 PM
Rating:

Post Comment
No comments:
Assalamualaikum. Feel free to comments, giving ideas and taking parts for discussion on any content within this blog and its link, but please mind your words and behave as syaria compliance. We're Muslim, we're brothers and sisters....we're family!