Latest News

recent

IslamicTunesNews | NASYID SEBAGAI PENYEGAR KEJENUHAN


Mendengarkan Musik Merupakan Salah Satu Solusi Yang Baik

Ketika kamu sedang bosan, suntuk, dan tidak tahu apa yang akan dilakukan, mendengarkan musik merupakan salah satu solusi yang baik. Ketika kita mendengarkan musik maka kita akan mendapatkan kejutan positif. Alunan dari nada-nada itu dapat menghasilkan seretonin. Walaupun mendengarkan sejenak, namun seperti air terjun yang mengalir dan menyegarkan jiwa, musik dapat membasahi pikiran sehingga menjadi segar, musik seperti juga dengan oksigen yang kita hirup. Ketika kita mendengarkannya kita kembali semangat untuk beraktifitas dengan pikiran yang cerah.

Hubungan Musik Dengan Terapi Kesehatan
Apakah kaitannya musik dengan terapi kesehatan? Musik tentu sangat berpengaruh dalam hal tersebut. Terapi kesehatan yang menggunakan musik dapat meningkatkan kondisi fisik, emosi, kognitif, dan sosial bagi para individu. Pengaruhnya tidak bisa dilihat secara langsung tetapi sangat membantu dalam proses pemulihan sang pasien.

Pada jaman dahulu, dalam perang dunia ke I dan ke II, rumah sakit bagi para tentara yang terluka banyak dikunjungi oleh para musisi. Dengan kunjungan ini dapat membantu proses pemulihan mereka.
Sekarang banyak rumah sakit diluar negeri telah melakukan terapi musik dalam proses penyembuhan pasien. Menurut dr. Teddy, terapi musik berguna untuk memulihkan dan meningkatkan kondisi fisik, emosi, fisiologi, dan kesehatan jiwa serta kesejahteraan.
Ada yang unik di Rumah Sakit Hellersen di Ludenscheid, Jerman. Mengapa dikatakan unik? Dr. Ralph Spintge, ahli anestesi Rumah Sakit Hellersen mengatakan bahwa dirumah sakit tersebut tidak hanya dilengkapi dengan kamar operasi tapi dilengkapi dengan musik. Para pasien yang dibius lokal dapat memilih sendiri irama musik yang disukainya masing-masing.
Dalam suatu penelitian mengatakan bahwa dengan mendengarkan musik para pasien yang dioperasi dan para pelaku yang terlibat dalam operasi akan merasakan rileks saat mengerjakan pekerjaannya.
Kata health memiliki arti kesehatan. Tetapi tahukah kamu bahwa kata health akar katanya dari heal (kesehatan) yang berkaitan dengan sound (bunyi). Secara kata pun musik dengan kesehatan memiliki keterkaitan.

Musik Dan Pengaruhnya Terhadap Otak
Musik klasik memberi pengaruh yang positif terhadap kemampuan otak. Irama mempunyai pengaruh untuk meningkatkan produksi serotonin dalam otak.
Apa yang dimaksud dengan serotonin? Serotonin adalah sebuah neurotransmitter yang berperan penting dalam menyalurkan getaran-getaran syaraf yang membantu memunculkan perasaan gembira. Saat otak menghasilkan serotonin ketegangan pun menurun. Salah satu penyebab depresi pula disebabkan oleh berkurangnya produksi hormone serotonin ini.
Serotonin dilepaskan saat otak mengalami "kejutan positif". Contohnya: jika kita melihat gambar yang indah, alunan melodi flute yang indah, atau menikmati makanan yang enak, otak akan melepaskan sejumlah serotonin dalam jumlah tertentu yang meningkatkan perasaan yang menyenangkan.

Irama musik dapat menstimulasi irama alami dari tubuh, misalnya menormalkan detak jantung, atau irama Alfa di dalam otak, dan efek ini biasanya untuk melawan perkembangan depresi klinis. Irama juga menghantarkan proses kreatif di dalam otak kita.


IslamicTunesNews | NASYID SEBAGAI PENYEGAR KEJENUHAN Reviewed by Unknown on 2:31 PM Rating: 5

No comments:

Assalamualaikum. Feel free to comments, giving ideas and taking parts for discussion on any content within this blog and its link, but please mind your words and behave as syaria compliance. We're Muslim, we're brothers and sisters....we're family!

Copyright © 2019 - Loonaq Records | IslamicTunes. All Rights Reserved.
Template by: Uong Jowo IslamicTunesNEWS
Powered By Blogger

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.