Latest News

recent

IslamicTunesNews | IMAM BESAR MESJID AL-AQSHA ‘TARLING’ DI BANDUNG


Bandung di kunjungi Imam Besar Mesjid Al Aqsha, Syeikh Ikrimah Sabri

Ramadhan 1437 H kali ini terasa sangat spesial. Pasalnya, Bandung akan menjadi salah satu lokasi kunjungan Imam Besar Mesjid Al Aqsha, Syeikh Ikrimah Sabri. Mesjid Al Aqsha yang terletak di Palestina merupakan mesjid suci umat Islam ketiga, setelah Masjidil Haram di Makkah dan Mesjid Nabawi di Madinah, Saudi Arabia.
"Insyaallah, Syeikh Ikrimah Sabri akan datang ke Bandung pada Ahad – Senin, 12-13 Juni atau pada 7-8 Ramadhan 1437 H,’’ jelas Ketua Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Jawa Barat, Arifin Sobari M Esy, Selasa (7/6).
Rencananya, Imam Besar Mesjid Al Aqsha tersebut akan memberikan ceramah pada Tablikh Akbar di Mesjid Raya Jawa Barat pada Ahad, 12 Juni 2016 sekitar pukul 09.00 WIB. Ditambahkan Arifin, kehadiran Syeikh Ikrimah Sabri ini merupakan momentum yang sangat istimewa, khususnya bagi kaum muslim di wilayah Bandung Raya.
Pasalnya, kata Arifin, sebagai ulama yang tinggal di negara jajahan Israel, tidak mudah untuk Syeikh Ikrimah untuk keluar dari Palestina. Tak hanya itu, Syeikh pun lebih memilih untuk mengunjungi Indonesia, khususnya Bandung dibanding mengunjungi Negara lain.
‘’Masyarakat yang ada di Al Quds (daerah tempat Mesjid Al Aqsha berada) pun tidak mudah untuk menemui Syeikh Ikrimah karena adanya aturan-aturan dari tentara Israel. Kini, masyarakat Bandung justru bisa menemui Syeikh di Bandung,’’ungkap Arifin.
Dalam ceramah nanti, Arifin menambahkan, Syeikh akan menjelaskan seputar perkembangan keislaman di Palestina, dan Mesjid Al Aqsha pada Ahad (12/6). Tak hanya itu, Syeikh juga akan menjelaskan kondisi terkini penjajahan yang dilakukan oleh Israel terhadap bangsa Palestina, juga terkait dengan berbagai aturan terhadap kaum muslim yang akan beribadah di Mesjid Al Aqsha.

Temui Aa Gym dan Imam Besar Mesjid Al Aqsha di Bandung

Rencana Imam Besar Mesjid Al Aqsha, Syeikh Ikrimah Sabri berkunjung ke Bandung merupakan sesuatu yang diimpi-impikannya sejak lama. Pasalnya, sebagai Imam Besar di Mesjid Al Aqsha, Syeikh Ikrimah tidak bisa leluasa untuk bepergian, terutama ke luar negeri.
‘’Sebagai Imam Besar Mesjid suci ketiga umat Islam, Syeikh Ikrimah tidak bisa leluasa bepergian karena ketatnya aturan dari penjajah Israel,’’jelas Ketua Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Jawa Barat, Arifin Sobari M Esy, Selasa (7/6).
Menurut Arifin, hampir semua penduduk Palestina ruang geraknya sangat terbatas. Termasuk jika akan menunaikan ibadah di Mesjid Al Aqsha. Oleh karena itu, dengan keluarnya ijin untuk mengunjungi Indonesia, khususnya Bandung, Syeikh Ikrimah tentu sangat senang.
‘’Beliau sangat ingin mengunjungi Gedung Merdeka, tempat dilaksanakannya Konferensi Asia Afrika, Dasa Sila Bandung, dan juga terakhir terkait dukungan kemerdekaan Palestina,’’jelas Arifin.
Tak sekedar mengunjungi Bandung dan berceramah, Arifin menambahkan, Syeikh Ikrimah juga akan bertemu dengan ulama-ulama dari Kota Bandung, khususnya KH Abdullah Gymnastiar. Kedua ulama ini, kata dia, akan bertukar pandangan mengenai keislamanan dan kondisi Palestina.
Indonesia, khususnya Bandung, kata Arifin, dianggap Syeikh memiliki kedekatan emosional dengan masyarakat Palestina. Apalagi, kata dia, sebagian besar penduduk Indonesia adalah muslim yang tentu menjadikan Mesjid Al Aqsha sebagai mesjid suci ketiga setelah Mesjidil Haram dan Mesjid Nabawi.
Info rujukan http://knrpjabar.or.id/
IslamicTunesNews | IMAM BESAR MESJID AL-AQSHA ‘TARLING’ DI BANDUNG Reviewed by Unknown on 6:16 AM Rating: 5

No comments:

Assalamualaikum. Feel free to comments, giving ideas and taking parts for discussion on any content within this blog and its link, but please mind your words and behave as syaria compliance. We're Muslim, we're brothers and sisters....we're family!

Copyright © 2019 - Loonaq Records | IslamicTunes. All Rights Reserved.
Template by: Uong Jowo IslamicTunesNEWS
Powered By Blogger

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.